Beasiswa Sinarmas Land 2023 – Kami percaya bahwa pendidikan merupakan aspek penting dalam menggerakkan transformasi sosial dan mewujudkan masa depan yang berkelanjutan. Pendidikan dapat mendorong pengentasan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. Kami telah menerapkannya pada masyarakat di sekitar lokasi usaha Perusahaan. Sebagai perusahaan besar di Indonesia, kami menyadari tanggung jawab terhadap masyarakat setempat, dan berusaha menyediakan pendidikan berkualitas bagi pelajar.

Kami menawarkan program beasiswa bagi pelajar bermotivasi tinggi yang memiliki minat besar terhadap agribisinis. Selain mencakup seluruh biaya pendidikan dan biaya hidup, beasiswa ini memberikan pelatihan kerja, mulai dari pengelolaan perkebunan sampai pelaksanaan peran supervisi di pabrik rafinasi sektor hilir kami.

Persyaratan Umum Beasiswa:

  • Mengisi Formulir Pendaftaran Beasiswa di www.itsb.ac.id
  • Memiliki Nilai Rata-Rata Raport 80 pada Semester 1-5,
  • Membayar Biaya Pendaftaran Sebesar Rp 450.000,-(transfer via Bank).
  • Lulus Tes Potensi Akademik (TPA) dan tes wawancara,
  • Foto berwarna ukuran 2×3 (2 lembar) dan 3×4 (2 lembar),
  • Fotokopi SKHUN dan Ijazah yang dilegalisir,
  • Fotokopi Akte Kelahiran, Fotokopi Kartu Keluarga dan Fotokopi KTP,
  • Fotokopi raport semester 1 s/d 6 yang dilegalisir,
  • Surat Berkelakuan Baik dari Sekolah,
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK),
  • Surat Keterangan tidak buta warna dari dokter.

Persyaratan Khusus Pelamar Beasiswa Sinarmas Land

  • Melampirkan slip gaji orang tua & rekening listrik 3 bulan terakhir,
  • Menyertakan Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan setempat,
  • Menandatangani surat pernyataan untuk mempertahankan nilai IP tidak kurang dari 3,30 selama kuliah pada setiap semester,
  • Surat Rekomendasi dari Sekolah.
  • Menandatangani surat pernyataan

Baca Juga : Rekomendasi Universitas Terbaik Di Banjarmasin , Ada Kampus Favoritmu ?

Syarat Dan Ketentuan Saat Sudah Diterima Sebagai Mahasiswa Beasiswa Sinarmas Land  :

  • Indeks Prestasi (IP) Minimal 3,30 per Semester
  • Apabila IP < 3,30 mahasiswa beasiswa masih diberi kesempatan 1 (satu) kali untuk kembalimelanjutkan perkuliahan sebagai mahasiswa beasiswa, dengan catatan semester berikutnya setelah mendapat IP < 3,30 mahasiswa diharuskan membiayai sendiri
  • Apabila pada semester berikutnya IP kembali menjadi minimal 3,30 maka beasiswa diaktifkan kembali.